sedikit ulasan tentang kota bukittinggi

Sedikit ulasan tentang kota bukittinggi | Bukittinggiblogger


foto sedikit ulasan tentang kota bukittinggi
BUKITTINGGI adalah kota yang identik dengan hawa sejuk. Kota ini berada pada ketinggian 909-941 meter di atas permukaan laut. Suhunya rata-rata 16-25 °C. Bandingkan dengan suhu Kota Padang yang berkisar 21-32 °C. Marapi dan Singgalang adalah dua gunung yang mengapit Kota Bukittinggi. Minangkabau yang masih kental memegang budayanya. Kita dapat dengan mudah menemui orang-orang yang berbincang Bahasa Minangkabau. Makanan Bukittinggi adalah makanan yang dekat dengan kesan pedas dan penuh rempah-rempah. Konon banyak orang merekomendasikan, jika ingin mencicipi makanan Padang paling lezat  di dunia, maka pergilah ke Bukittinggi. Sebetulnya dengan hawa sejuk, budaya yang kental, dan makanan yang lezat  saja Bukittinggi sudah cukup menarik untuk wisatawan. Tapi tidak hanya itu yang dimiliki Bukittinggi. Banyak tempat wisata yang dapat kita temukan di tengah Kota Bukittinggi, membuatnya kian menarik

Bukittinggi bukanlah kota yang sulit diakses. Dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang, kota Bukittinggi dapat ditempuh dalam waktu kurang dari dua jam saja, bisa menggunakan taksi atau travel. Tetapi kalau ingin menggunakan travel, kita harus ke luar bandara terlebih dahulu. Kondektur travel selalu berteriak, “Bukikbukik….” Maksudnya Bukittinggi, sebab dalam bahasa Minang kata bukik artinya bukit. Sepanjang perjalanan dari Bandara BIM ke Bukittinggi kita disuguhi pemandangan alam yang elok dan menawan. Jalan yang beraspal mulus, sawah yang membentang, bukit-bukit hijau dan air terjun di Lembah Anai (air terjun yang letaknya persis di pinggir jalan utama Padang-Bukittinggi), dan sungai yang berair sangat jernih. Kalau beruntung kita bisa bertemu dengan kereta api wisata Si Binuang dengan rute Padang-Pariaman yang melintasi kasawan Lubuk Alung dan Sicincin.

itu lah usedikit ulasan tentang kota bukittinggi | bkt des 2012

sumber : backpacker magazine-com



Related Article:

 

FOLLOWER

TRANSLATE

PENCARIAN ARTIKEL